301113 – Masa Dimana Semuanya Bermula

Prosesi Jawa

Hari ini setahun yang lalu…

Saya dan kamu adalah dua asing dalam ruang yang berbeda. Kamu melihat saya, tanpa ada niat untuk menyapa. Hanya memandang dari sudut ruang yang berbeda. Saya memulai menyapa kamu. Tanpa ada rasa, tanpa ada asa. Hanya sebuah sapaan biasa. Iseng tanpa tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Kamu membalas sapaan saya, lugas, tegas, tanpa ada kata yang bias. Kita kemudian saling bertegur sapa, memulai percakapan yang jauh dari kata istimewa. Saya dan kamu memulai semuanya dari sepotong kata. Delapan bulan kemudian, saya dan kamu melebur menjadi kita, berucap janji setia saling menjaga selamanya dan tidak akan menyia-nyiakan yang telah dipersatukanNya menjadi ikatan yang tidak akan lepas seberapa kuat goncangan dan ujian yang ada dihadapan.

Hari ini setahun kemudian…

Saya dan kamu telah berubah menjadi kita dalam ruang yang sama. Kita yang pada awalnya memulai dengan sapa yang sederhana, melanjutkan langkah dengan sebongkah doa agar niat tetap kuat, saling bergandengan tangan sampai maut memisahkan. Meskipun saat ini kita masih terpisah oleh jarak namun selalu yakin bahwa keikhlasan hati untuk saling bersama mampu meretas rentang yang membentang. Jalan kita masih panjang dan tidak pernah tahu apa yang ada didepan. Mari kita jalani segalanya secara sederhana namun dengan langkah luar biasa. Langkah penuh cinta, saling berbagi tawa, suka dan duka dalam balutan doa.

Teruntuk kamu, suami dan teman terbaik dalam hidupku, Mas Ewald. Terima kasih sudah menemukan saya. The most wonderful thing i decided to do was to share my life and heart with you. Thank you

NB : 301113 adalah mahar pernikahan kami, sebuah penanda tentang masa dimana semuanya bermula.

Dan puisi dibawah ini saya tulis pada waktu itu untuk seseorang yang kelak akan menjadi imam saya. Sekarang coretan kata ini saya berikan untuk suami tercinta sebagai tanda mata karena yakin telah menjadikan saya sebagai istrinya.

Coretan Kata Untuk Suami Tercinta
Coretan Kata Untuk Suami Tercinta

-Surabaya, 30 November 2014-

Ulang Tahun Pernikahan

Happy 56th Wedding Anniversary

Kartu diatas adalah hasil kolaborasi saya dan suami ketika Mertua memperingati 56 tahun Ulang Tahun Pernikahan pada akhir Oktober.

Saya sungguh terkagum, bagaimana sepasang suami istri bertahan dalam sebuah pernikahan dalam jangka waktu yang sangat lama. Melewati segala macam suka dan duka bersama. Sebelum menikah, sebelum menemukan dan ditemukan oleh orang yang tepat, saya selalu bertanya-tanya tentang sebuah konsep “hidup bersama dalam jangka waktu yang lama.”

Saya sering bertanya kepada Bapak dan Ibu, bagaimana mereka bisa (bertahan) tetap bersama dalam kurun waktu yang sangat lama, 32 tahun pernikahan, yang pada akhirnya Bapak dan Ibu dipisahkan oleh kematian. Bapak mendahului Ibu dan kami semua tanpa mengucapkan sebuah kata perpisahan. Mendadak, sehingga menimbulkan duka yang mendalam bagi kami yang ditinggalkan, terutama Ibu yang telah menjadi separuh jiwa dalam waktu yang tidak sebentar. Bahkan membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk perlahan bangkit, melepaskan diri dari duka, dan menerima dengan sebuah keihklasan. Mereka, orangtua saya, melewati kehidupan pernikahan dengan segala naik dan turun, senang sedih, tertawa menangis, dan semua gelombang kehidupan. Dan yang saya tahu, mereka tidak memerlukan segala jenis motivator yang selalu menjual kata-kata indah , tidak pernah membaca buku motivasi tentang “Langgeng dalam dunia pernikahan” atau semacamnya, tidak pernah mencari tahu tentang kiat-kiat bertahan dalam sebuah pernikahan.

Dan ketika saya bertanya “Kok Bapak/Ibu bisa ya hidup bersama dalam waktu yang lama? apa tidak pernah merasa bosan kan tiap hari selalu melihat orang yang sama, kemana-mana selalu bersama. Rasanya kok membosankan ya.” Begitulah pertanyaan yang sering saya lontarkan kepada mereka. Ibu dan Bapak pernah menjawab dengan sederhana “Kalau kamu melewati pernikahan dengan orang yang tepat, maka waktu hanya akan menjadi sebuah bilangan, dan kehidupan didalamnya akan menjadi sebuah kesenangan. Selalu bergandeng tangan, karena hidup itu tidak pernah mudah.” Sungguh, yang saya lihat adalah sebuah keteladanan. Tidak memerlukan sebuah teori yang rumit, tidak butuh diskusi yang panjang, dan tidak menghabiskan energi untuk berdebat dan menjelaskan kepada saya tentang konsep pernikahan. Mereka memberikan contoh, bukan sekedar teori.

Umur pernikahan saya dan suami masih sangat dini jika dibandingkan dengan usia pernikahan Bapak dan Ibu, Mamma dan Pappa mertua. Jalan kami masih panjang. Pasti tidak selalu mulus. Dan kami tidak pernah tahu apa yang selalu menanti didepan. Kami hanya ingin melalui pernikahan ini dengan langkah sederhana, perlahan namun pasti, seperti yang para orangtua kami selalu contohkan. Kami ingin belajar dari sebuah keteladanan.

“Kalau kamu melewati pernikahan dengan orang yang tepat, maka waktu hanya akan menjadi sebuah bilangan, dan kehidupan didalamnya akan menjadi sebuah kesenangan. Selalu bergandeng tangan, karena hidup itu tidak pernah mudah.”

-Surabaya, 19 November 2014-

Catatan Kuliner : Mas Bule dan Sambal

Ikan Panggang Super Yummy

Terinspirasi dari Cerita Tentang Suami Part 2

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) definisi sambal adalah sambal /sam·bal /n makanan penyedap yg dibuat dari cabae, garam, dsb yg ditumbuk, dihaluskan, dsb, biasanya dimakan bersama nasi. Jenisnya pun bermacam. Ada Sambel terasi, bawang, mangga, kecap, kemiri dan lainnya. Saya termasuk penggila sambal. Tidak bisa makan enak kalo tidak didampingi dengan sambal yang super pedas. Saya juga suka bereksperimen membuat aneka jenis sambal. Akhir-akhir ini saya suka sekali membuat sambal matah. Gampang sekali bahannya : Cabe merah kecil, bawang merah, bawang putih, kencur, sereh, seledri. Semuanya dipotong kecil-kecil, dicampur jadi satu. Banyaknya sesuai selera. Bahannya semua mentah . Terakhir dikucuri jeruk nipis. Kalau mau bisa ditambah garam sesuai selera. Penampilan sambal matah jika disandingkan dengan ikan panggang seperti foto diatas. Super sedap *dipuji sendiri 😀

 Lho kok jadi cerita resep sambal. Kembali lagi ke topik. Mas E sebelumnya pernah makan sambal di Den Haag, karena dia sering makan di restaurant-restaurant Indonesia yang banyak sekali disana. Tapi kalau makan sambal di tempat aslinya pasti akan beda sensasi. Dan level pedasnya disana pasti beda dengan Indonesia. Level aman, menurutnya. Awalnya saya tidak yakin dia akan suka yang namanya sambal, apalagi pedas. Tapi sewaktu pertama kali ke Indonesia saya membuatkan sambal terasi mentah super pedas, ternyata dia suka. Awalnya saya tanya “pedes banget ga?” lalu dijawab “nggak, biasa”. Beberapa saat kemudian baru kepedesan sampai hidung meler, keringetan, dan muka merah. Semakin dia meler-meler seperti itu, jiwa sadis dan penyiksa saya semakin terpuaskan *istrinya super sadis.

Masakan pertama yang saya buat untuk Mas E ketika pertama kalo ke rumah untuk melamar. Langsung sambel terasi :)
Masakan pertama yang saya buat untuk Mas E ketika pertama kali ke rumah untuk melamar. Langsung sambel terasi 🙂

Kalau saya membuat sambal pedasnya tidak sesuai standar dia, suka diprotes. Sekarang level pedasnya sama dengan saya *asyiikk ada partner in crime. Intinya pengalaman pertama dia dengan sambal pedas bikin ketagihan. Tidak hanya sambal, semua makanan yang saya masak buat dia, harus ada unsur pedasnya. Sop, nasi goreng, apapun itu, harus ada cabe yang nongol. Dan anehnya, perut dia baik-baik saja. Tidak pernah sakit perut.

Beberapa masakan yang saya buat selama Mas E di Indonesia

Sop sayuran pedas
Sop sayuran pedas
Nasi goreng pedas petai ikan asin. Iya, suami saya senang makan petai :)
Nasi goreng pedas petai ikan asin. Iya, suami saya senang makan petai 🙂
Sambel Tempe
Sambel Tempe
Makanan seperti ini yang biasa saya masak untuk Mas E selama dia di Indonesia. Tapi bisa bikin naik 3kg dalam sebulan :D
Makanan seperti ini yang biasa saya masak untuk Mas E selama dia di Indonesia. Tapi bisa bikin naik 3kg dalam sebulan 😀

Dan ini adalah makanan paling ekstrim yang pernah dimakan Mas E selama sebulan di Indonesia

Bebek Galak, Jember. Sambelnya juara! Mas E makan sampai habis tak bersisa.
Bebek Galak, Jember. Sambelnya juara! Mas E makan sampai habis tak bersisa.
Serius makan karena kepedasan. Karena makan pakai tangan, setelah makan tangannya kepanasan :)
Serius makan karena kepedasan. Karena makan pakai tangan, setelah makan tangannya kepanasan 🙂

Sebelum pulang ke Belanda, September lalu, dia sudah berpesan untuk dibelikan cobek dan ulekan. Katanya mau bikin sambel sendiri sebelum saya nyusul kesana. Ibu saya sampai terheran, ini kenapa ada bule kok lidahnya jawa. Akhirnya 2 hari sebelum pulang, ibu membelikan ulekan, cobek dan menggoreng terasi. Ada teman ibu yang baru pulang dari Lombok dan memberikan oleh-oleh terasi Lombok. Enak banget. Semuanya digoreng, kemudian dibungkus plastik rapat-rapat. Mas E minta diajari caranya membuat sambal. Walhasil H-1 adalah training langkah-langkah membuat sambal terasi. Saya juga mengajari caranya mengulek, bagaimana memegang ulekan, bahan-bahan apa saja yang perlu dicampurkan. Saya bilang sama dia, kalau bahannya tidak pakem, mau dimodifikasi ya silahkan. Antara terharu, lucu, bahagia ketika makan sambal hasil ulekan suami yang pertama kali.

DSC_0160-1DSC_0161 (2)DSC_8900-2

Beberapa waktu setelah sampai di Belanda, suami mulai mempraktekkan membuat sambel terasi. Saya ceritakan ke Ibu, beliau tertawa senang. Menantu bulenya sudah mandiri membuat sambal. Dan sambal favorit suami adalah sambel terasi mentah. Oh iya, sambal yang dibuat dia selama ini sambel mentah semua karena dia memang tidak terlalu suka makanan yang digoreng.

Sambel mentah terasi ala Belanda
Sambel mentah terasi ala Belanda
Sudah semakin jago membuat sambal :)
Sudah semakin jago membuat sambal 🙂

Menikah itu seperti mencari ilmu. Perjalanan tiada akhir, dan selalu menemukan hal yang baru. Termasuk saya dan suami yang selalu senang mencoba sesuatu yang belum pernah kami coba atau lakukan sebelumnya. Selalu ada yang pertama dalam hidup,  sekecil apapun itu. Nikmati, rasakan, dan bagikan jika dirasa berguna bagi orang lain. Dari secobek sambal, saya merasakan bagaimana Mas E sedang belajar untuk mencoba hal baru dalam hidupnya. Belajar mengerti kebiasaan disekitar saya, bahkan masyarakat Indonesia secara umumnya.

Punya pengalaman unik seputar sambal?

-Surabaya, 12 November 2014-

Catatan Perjalanan – Bali

Sunset di Uluwatu

Sebulan sebelum menikah, saya bertanya ke Mas E apakah setelah menikah mau jalan-jalan atau mau langsung kembali ke Belanda. Ternyata Mas E mendapat cuti selama 5 minggu dari kantor. Wah, senang sekali! Dia maunya sebulan jalan-jalan dari Bali sampai Bandung. Dia mempercayakan semua pada saya untuk mengatur mekanismenya. Terserah mau dibuat ala backpacker apa ala koper. Karena saya tidak terbiasa jalan-jalan dengan budget mahal, akhirnya saya mengatur ala backpacker. Yang pada akhirnya nanti praktek dilapangan kombinasi antara keduanya. Rute bulan madu kami adalah : Bali-Jember-Surabaya-Jogjakarta-Solo-Semarang-Jepara-Karimunjawa-Jakarta-Bandung-Surabaya-Situbondo-Bromo dari tanggal 11 Agustus 2014 sampai 7 September 2014. Mas E ingin lebih mengenal Indonesia, termasuk mengenal budaya dan masyarakatnya. Jadi bulan madu ini ada misi khusus selain memperkenalkan tempat wisata juga memperkenalkan ragam kuliner Indonesia.

Tasnya sudah mantap banget-semacam meyakinkan ala backpacker-
Tasnya sudah mantap banget -semacam meyakinkan ala backpacker

BALI

Mas E belum pernah ke Bali. Jadi dia sangat antusias pergi ke pulau Dewata. Sebelumnya Mas E sudah mencari info tempat-tempat mana saja yang ingin dikunjungi. Kami menggunakan jasa Wonderful Menjangan untuk mengatur rute perjalanan selama kami di Bali. Mereka sangat kooperatif dan fleksibel. Terima kasih Pak Rico yang menemani kami selama 4 hari 12-15 Agustus 2014. Tempat-tempat yang kami datangi tentu saja lokasi turis seperti Bedugul, Ubud, Tanah Lot, Sanur, Tampak Siring, GWK, Pantai Balangan, Kecak di Uluwatu, Jimbaran, Pantai Pendawa, Snorkeling satu hari di Pulau Menjangan.

Sangat direkomendasikan untuk mengeksplor keindahan bawah laut Pulau Menjangan yang merupakan wall diving terbaik di Bali. Taman laut dengan visibility yang baik dan kaya akan biota laut penuh warna. Mas E sangat senang snorkeling disini. Dia sangat terkagum-kagum dengan keindahan biota lautnya. Snorkeling di dua spot sampai musti diingatkan untuk mentas. Sepanjang perjalanan pulang perjalan kembali ke Denpasar yang memakan waktu sekitar 3 jam, tidak berhenti Mas E bercerita tentang keindahan bawah laut Pulau Menjangan. Suami senang, Istri bahagia 🙂

Dibawah ini beberapa foto dari beberapa tempat yang kami kunjungi :

Sunset di Uluwatu
Sunset di Uluwatu
Kecak,  Uluwatu
Kecak, Uluwatu

 

Bercengkrama
Bercengkrama

 

DSC_0032 (2)
Pantai Pandawa, Bali

Pantai Pandawa, Bali. Disini pengunjung diperbolehkan berenang karena ombak tidak tinggi. Banyak sekali wisatawan domestik

Pantai Pandawa, Bali. Disini pengunjung diperbolehkan berenang karena ombak tidak tinggi. Banyak sekali wisatawan domestik

Tanah Lot, Bali
Tanah Lot, Bali
Pantai Balangan, Bali. Disisi satunya ombak sangat tinggi. Tempat para surfer, Wisatawan domestik hampir tidak terlihat.
Pantai Balangan, Bali. Disisi satunya ombak sangat tinggi. Tempat para surfer, Wisatawan domestik hampir tidak terlihat.
Garuda Wisnu Kencana, Bali
Garuda Wisnu Kencana, Bali
Garuda Wisnu Kencana, Bali
Garuda Wisnu Kencana, Bali
Pulau Menjangan, Bali
Pulau Menjangan, Bali
Pulau Menjangan Bali
Pulau Menjangan Bali
Snorkeling Pulau Menjangan, Bali
Snorkeling Pulau Menjangan, Bali

 

-Surabaya, 8 November 2014-

Basis Inburgeringsexamen (MVV Examen)

Paket Naar Nederland

Sebelum saya lupa, saya akan berbagi pengalaman tentang segala seluk beluk Basis Inburgeringexamen atau MVV Examen atau ujian dasar kemasyarakatan di luar negeri. MVV Examen adalah ujian dasar bahasa Belanda dimana harus dilakukan bagi mereka yang ingin tinggal di Belanda lebih dari 90 hari. Saya ujian pada 28 Oktober 2014, maka saya mengikuti sistem ujian yang lama. Karena per tanggal 1 November 2014, sistem ujiannya sudah baru. Untuk lebih jelasnya tentang sistem ujian yang baru, silahkan ke Naar Nederland

Apa itu Basis Inburgeringexamen atau MVV Examen atau Ujian Dasar Kemasyarakatan di Luar Negeri?

Sejak 15 Maret 2006 sebagian dari pendatang baru yang ingin datang ke Belanda untuk jangka panjang (lebih dari 90 hari) dan memerlukan MVV (Machtiging tot Voorlopig Verblijf : Ijin tinggal sementara) harus mengikuti ujian dasar kemasyarakatan sebelum kedatangan ke Belanda. Ujian dasar kemasyarakatan adalah ujian yang menguji pengetahuan bahasa Belanda dan kehidupan kemasyarakatan  Belanda. Ujian dilakukan dengan tata cara Belanda di kedutaan Belanda atau konsulat jenderal di negara asal atau di negara tempat menetap. Negara tempat menetap adalah negara dimana orang asing boleh tinggal lebih lama dari tiga bulan atas dasar izin tinggal. Ujian di lakukan dengan tata cara untuk tinggal di Belanda (Sumber : Website Kedutaan Belanda di Indonesia). Alasan tinggal di Belanda dalam waktu lama bisa bermacam-macam. Berobat, bekerja, mengikuti keluarga ataupun yang lainnya. Kalau saya, karena ingin mengikuti suami yang warga negara Belanda, maka sertifikat lulus MVV Examen nanti akan disertakan untuk pengajuan visa MVV yang diajukan di IND Belanda. Ujiannya sendiri dilaksanakan di Kedutaan Besar Belanda di Jakarta. Tes ini terdiri dari 3 bagian, dan ketiganya harus lulus. Salah satu saja tidak lulus, maka wajib mengulang. Jadi harus lulus ya bagi yang akan mengikuti ujian ini, karena jika tidak, maka harus mengulang, membayar lagi (mahal banget). Boros waktu dan tentu saja boros biaya.

Belajar Bahasa Belanda

Setelah suami datang ke Indonesia dan melamar pada Februari 2014, saya mulai mencari informasi tentang apa saja yang diperlukan untuk pindah ke Belanda (karena kesepakatan kami, saya yang akan pindah), selain informasi untuk mendaftarkan pernikahan tentunya. Ternyata salah satunya MVV Examen ini. Waktu itu saya mikirnya, wow saya musti belajar dari nol nih. Ga ngerti apa-apa saya tentang bahasa Belanda. Mencari informasi di internet tempat kursus bahasa Belanda di Surabaya, muncul satu nama : Caraka Mulya. Setelah saya telepon kesana, ternyata saya harus membeli paket buku Naar Nederland (seperti foto diatas). Buku tersebut dibelinya langsung dari Belanda, jadi Caraka Mulya tidak menyediakan. Akhirnya saya bilang sama Mas E. Dan dia langsung beli bukunya seharga sekitar 110 euro. Tapi sebelum kursus untuk MVV Examen, saya diwajibkan untuk Kursus dasar bahasa Belanda. Secara singkat, Kursus yang harus diikuti untuk persiapan MVV Examen sebanyak 30 kali pertemuan @1.5 jam. Kalau mau nambah lagi, silahkan itu dibicarakan kemudian dengan gurunya. Akhirnya buku Naar Nederland sampai bulan April awal, kemudian awal Mei saya ke Belanda selama 2 minggu untuk perkenalan dengan keluarga disana. Sepulangnya dari Belanda, yaitu Mei akhir saya mulai kursus bahasa Belanda dasar sebanyak 10 kali pertemuan. Guru saya waktu itu adalah Pak Mario dan Ibu Inge. Setelah kursus dasar ini selesai, saya tidak bisa langsung lanjut ke kursus persiapan MVV karena saya kejar tayang untuk seminar proposal tesis dan maju sidang. Jadi kursusnya ditunda.

Pada akhirnya sidang tesis tidak bisa dilaksanakan yang artinya kuliah saya molor, nambah 1 semester. Akhirnya saya lanjutkan lagi kursus persiapan pada awal Juli 2014. Kursus kali ini langsung saya lakukan di rumah Ibu Inge (dan Pak Mario, karena mereka Ibu dan Anak). Jadi privat tidak terikat lagi dengan Caraka Mulya. Kursus kali ini saya lakukan sebanyak 10 kali pertemuan. Pada akhir kursus, hasilnya masih belum memuaskan sehingga Ibu Inge memutuskan saya harus menambah 10 kali pertemuan lagi. Karena pada saat itu sudah dekat dengan hari pernikahan dan lebaran, maka kursus lebih lanjutnya ditunda lagi. Dengan harapan saya belajar mandiri supaya lebih bisa menguasai materi. Bulan Agustus menikah, dilanjutkan jalan-jalan sebulan dari Bali sampai Bandung, saya tidak belajar sama sekali. Kalau suami mengingatkan, ada saja alasan saya menolak untuk belajar. Maleslah, capeklah. Saya mikirnya, masak iya bulan madu musti belajar juga.

Belajar mandiri yang saya lakukan
Belajar mandiri yang saya lakukan

Setelah suami kembali ke Belanda awal September, saya langsung tancap gas belajar. Tidak hanya dari buku Naar Nederland saja, tapi dari beberapa sumber di Internet, sering nonton film di Youtube, sering mendengarkan percakapan dalam bahasa Belanda. Intinya saya tidak bergantung dengan buku yang sudah ada. Memperbanyak referensi untuk tambahan bahan belajar.

Pada dasarnya bahasa Belanda itu susah, apalagi untuk pelafalannya. Tetapi saya terbantukan dengan fakta bahwa bahasa Indonesia banyak memakai kata serapan dari bahasa Belanda. Jadi banyak kosakata yang mudah diingat. Misalkan rok, tas, jas, handdoek, klaar, dan banyak lagi. Tipsnya : banyak baca, banyak mendengarkan percakapan bahasa Belanda, banyak nonton film untuk melatih pendengaran, memperbanyak kosakata. Saya jarang belajar sama suami. Entah kenapa, bawaannya selalu ga PD. Padahal dia tidak pernah mentertawakan atau mengkritik. Justru selalu menyemangati bahwa saya bisa lulus ujian ini. Tetapi secara keseluruhan, belajar dengan partner sangat membantu.

Selama sebulan menjelang ujian, selalu ke kampus numpang wifi karena mau belajar secara online
Selama sebulan menjelang ujian, selalu ke kampus numpang wifi karena mau belajar secara online

Pendaftaran MVV Examen

Awalnya saya berencana mendaftar akhir September untuk ujian. Tapi pada tanggal 11 September Ibu Inge bilang kalau mau mengejar ujian dengan sistem lama (maksimal 31 Oktober, karena per 1 November 2014 sistem ujiannya menggunakan yang baru, dan konon lebih susah) saya harus segera mendaftar, karena sudah penuh sampai 14 Oktober. Wah, saya panik. Langsung saya minta tolong suami untuk segera mendaftar. Kamis malam suami mendaftar melalui IND (Immigratie- en Naturalisatiedienst / Dinas Imigrasi dan Naturalisasi). Jumat ada email konfirmasi tentang pembayaran. Biaya untuk ujian ini 350 euro. Mahal kan, makanya harus lulus. Suami langsung membayar dan kami menunggu konfirmasi berikutnya untuk membuat janji dengan Kedutaan. Senin sore ada email konfirmasi, saya langsung telepon ke Kedutaan Belanda. Ternyata waktu tercepat yang kosong untuk ujian 28 Oktober jam 14.00. Wah, lagi rame sekali rupanya. Akhirnya sepakat tanggal itu saya akan ujian. 1.5 bulan lagi dari waktu pembuatan janji. Ujian di Kedutaan ini seminggu ada 3 kali. Selasa, rabu, dan Kamis. Satu hari ada 2 kali, jam 12.00 dan 14.00.

Saat Penentuan. Tes di Kedutaan Belanda Jakarta

Saya berangkat dari Surabaya ke Jakarta hari Sabtu. Sengaja berangkat jauh hari untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, dan supaya punya waktu untuk mengulang materi ujian. Saya tinggal di tempat teman kuliah daerah Rasuna Said, tidak berapa jauh dari Kedutaan Belanda.Satu hari sebelum ujian saya tidak belajar. Sengaja supaya pikiran tidak terlalu capek. Saya datang satu jam sebelum waktu ujian. Terlalu antusias :). Ini juga penting datang tidak terlalu mepet waktu ujian supaya kita bisa mengenali lingkungan dan tidak diburu waktu. Yang perlu dibawa untuk ujian hanya Passport. Tas dan lain-lain akan ditinggal di loker yang sudah disediakan. Awalnya sebelum berangkat ujian tegang banget. Saya gangguin suami berkali-kali (padahal masih waktu tidur di Belanda), kirim sms ke Ibu berkali-kali untuk mendoakan saya, sampai Ibu jadi ikut-ikutan tegang dan berkali-kali telepon saya. Bahkan Pappa dan Mamma (Mertua) ikut-ikutan senewen dengan mengirim email berkali-kali. Tapi entah kenapa sejak sampai Kedutaan, saya menjadi tenang. Ada isyarat yang makin membuat saya tenang (saya tukang baca isyarat. Iseng sih, tapi terkadang benar). Saya menerima kunci loker nomer 26. Ada satu bagian ujian namanya TGN, bagian ini paling susah. Syarat lulusnya adalah skor minimal 26. Jadi menerima kunci loker 26 menjadi semacam isyarat buat saya kalau akan lulus.

Isyarat yang saya maksud
Isyarat yang saya maksud

Mengutip dari sini , Jadi yang namanya Inburgering Examen itu terdiri dari 3 bagian :

Part 1. Pengetahuan Kemasyarakatan Belanda (KNS – Kennis van de Nederlandse Samenleving)

Ini sih paling gampang karena di paket Naar Nederland sudah ada bahan disertai jawaban pula. Dari 100 bahan soal dari Fotoboek yang keluar cuma 30 soal acak. Pertanyaannya disertai foto. Mendingan jangan menghapal foto dan jawaban deh. Tips dari saya pahami pertanyaan dan jawabannya karena ada 100 foto yang harus dihapal dan beberapa foto ada yang mirip. Dari 30 soal itu minimal harus benar 70% atau 70 dari skor maksimum 100.

 Part 2. Tes Berbicara Dutch (TGN – Toets Gesproken Nederlands)

Ini bagian paling susaahh karena kalimat-kalimat soal cepet banget dan yang ngomong orang Belanda asli melalui komputer. Tes ini dibagi lagi menjadi 5 bagian dan diawali dengan contoh soal dan jawaban. TGN terdiri dari :

  • Repeat the sentence or Nazeggen 14 sentences (mengulang kalimat)
  • Answer the questions or vragen 10 questions (menjawab pertanyaan)
  • Another repeat the sentence 14 sentences (mengulang kalimat kembali)
  • Opposite words or tegenstellingen 10 words (kebalikan kata, misal : hoog – laag)
  • Repeat the story or verhalen 2 stories (mengulang cerita)

Tips : jangan diam atau menjawab “Ik weet het niet” (saya tidak tahu) meski pun kamu tidak tahu jawabannya. Pokoknya jawab sebisa-bisanya. Saat mengulang kalimat kalau cuma bisa menangkap satu kata ya ucapkan satu kata itu supaya tetap ada skor. Begitu juga saat bagian mengulang cerita, di mana dalam satu paragraf itu kita mungkin hanya mengerti beberapa kata. Nah, dari beberapa kata itu kembangkan saja cerita sendiri yang penting jangan ada jeda hening karena kita diam. Ga gampang memang, makanya harus rajin menambah kosa kata dan pengucapan yang benar.

Tips tambahan : kalau benar-benar tidak mendengar apa yang diucapkan pada bagian ini, tetap tirukan intonasi dari native. Saya menerapkan itu. Tips ini juga saya dapat dari teman-teman yang pernah mengikuti ujian ini sebelumnya. Jadi selama belajar, selain saya belajar kosakata dan mendengarkan pelafalan dalam bahasa Belanda, saya juga belajar menirukan intonasi. Intinya tetap tenang, tidak usah panik. Sekalinya panik, bubar jalan deh. Karena ngomongnya cepet banget pada bagian ini.

Skor minimum untuk lulus adalah 26 dari maksimum skor 80. Ga tinggi kan jadi jangan panik yah…

Part 3. Tes Pemahaman dan Membaca Dutch (GBL – Geletterheid en Begrijpend Lezen)

Untuk GBL tingkat kesulitannya medium. Yang penting bisa membaca bahasa Belanda dengan baik maka pasti lulus. Untuk tes ini kamu akan mendapat lembar tes. Sekali lagi dengan petunjuk baik-baik ya. Jangan menjawab sebelum mendengar nada ‘peep’. Tes ini dibagi menjadi beberapa bagian :

  • Reading words (Woordrijen oplezen) – you will get 8 words in 4 lines
  • Reading the sentence (Zinnen oplezen) – there are 8 of short and long sentences to read
  • Read the short story/article(Teksten oplezen) – you will have to read aloud to the 2 printed story and 1 hand written text.
  • Completing the sentences (Zinnen oplezen en aanvullen) – 28 sentences to be fill the correct word that can be choose from 3 different choices.
  • Answer the questions from the story – there are 3 stories  and each has 4 questions to answer. You do not have to read but speak only the correct answer after hearing the peep sound.

Skor minimum untuk lulus saya tidak tahu tapi skor maksimumnya adalah 35 (sempat diberitahu Pak David, tapi lupa). Jadi dapet skor 30 juga udah bagus banget.

 Total waktu yang diperlukan dari awal sampai pembuatan sertifikat selesai sekitar 2 jam. Setelah perjuangan sejak bulan Mei sampai Oktober, belajar selama 5 bulan dengan mood yang naik turun, dan benar-benar belajar sungguh-sungguh 1.5 bulan menjelang ujian, akhirnya saya lulus dengan skor 100/53/34. Senang sekali nilai TGN saya tinggi, dan kalau di convert, saya mencapai level B1. Untuk pemula, level B1 termasuk tinggi, menurut penjelasan Pak David dan surat hasil ujian dilembar kedua. Jangan takut, banyak kok yang mendapatkan skor yang tinggi, lebih tinggi dari saya juga banyak. Jadi santai saja, bagi yang akan ujian, pasti bisa!. Terima kasih untuk Pak David, petugas Kedutaan, yang benar-benar membuat tenang dengan segala macam penjelasan selama ujian. Yiaaayyy!! Senang banget. Pengen lompat-lompat rasanya. Seperti pecah bisul, lega! *padahal ya ga pernah bisulan. Segala senewen Ibu, Suami dan Mertua langsung berganti senang. Setelah tes berakhir, saya diminta menunggu sebentar untuk pembuatan sertifikat. Dan Pak David memberitahu bahwa sertifikat yang asli saya simpan untuk keperluan pengambilan MVV visa di Jakarta kalau sudah turun suratnya. Sementara untuk memasukkan berkas di IND Belanda cukup scan dan kirim via email ke Suami.

Penampakan hasil Basis Inburgeringsexamen
Penampakan hasil Basis Inburgeringsexamen

 Jadi bagi yang melihat dan memantau kalau menikah dengan pria WNA itu selalu enak, tolong dilihat lagi bagaimana perjuangan dibaliknya, atau behind the scenenya. Setelah ujian MVV ini selesai, kami masih harus menunggu visa MVV turun yang entah berapa lama waktu yang diperlukan. Jika beruntung, 2 minggu sudah turun. Jika tidak beruntung, bisa berbulan-bulan bahkan sampai setahun. Dan selama visa MVV belum turun, saya tidak diperbolehkan melakukan kunjungan ke Belanda. Tapi kalau mau keluar negeri lainnya masih bisa. Sekarang saatnya was-was tahap selanjutnya buat kami :). Berhenti sampai disini? oh tentu tidak. Setelah sampai Belanda, ujian bahasa Belanda tahap lanjut sudah menanti. Satu-satu dulu dijalani. Pada saatnya nanti, pasti akan terlewati. Ujian tidak perlu dihindari, tapi dihadapi ^^.

Bagi yang akan mengikuti ujian ini dengan sistem yang baru, saya ucapkan selamat ya. Semoga lulus dan berhasil.

Belanda, tunggu saya datang yaa ^^
Belanda, tunggu saya datang yaa ^^

 

Beberapa link online yang membantu saya belajar mandiri :

1. http://studeersite.nl/

2. http://www.basisinburgeringsexamen.nl/

3. http://www.naarnederland.nl/ <– untuk perkembangan terbaru tentang MVV examen

4. http://adappel.nl/en/

5. https://www.facebook.com/groups/basisexamen/ <– Grup Basis Inburgeringsexamen di Facebook untuk memantau perkembangan terbaru dan testimoni

6. Jangan malas untuk memperbanyak kosakata, melatih pendengaran lewat film-film di youtube, atau berlatih dengan pasangan

(Jika ada yang ingin menambahkan, silahkan)

 

-Surabaya, 7 November 2014-

33% – 67%

Those are the cold statistics when measuring the percentage of time we actually spend together since our marriage (33%) versus the time were forced to live apart (67%). Although we are supposed to live in an age of globalisation, this certainly does not hold up when you choose a partner that coincidentally does not come from the same country you live in.

Then you will find yourself confronted with larger-than-life entities without faces and names, but that come to you through mail addresses, forms and service desks. These entities have no face, they know no emotions and their names usually come as an abbreviation. So far Deny has successfully passed her exam that tells the authorities that she knows enough of the culture and language to cope with Dutch society. It sometimes feel that we are in an episode of Fear Factor goes Kafka. Instead of eating creepy insects we have to deal with getting things done at bureaucratic institutions.

At this moment we have delivered an impressive amount of documents at IND, the Dutch immigration and naturalisation organisation that will ultimately decide on our faith when we will be allowed to live together again as a pair.

“Denald”

Welcome to our website. The first thing we need to explain is what the meaning of Denald

Well, it’s actually quite simple: Denald is an amalgation of both our names. If you leave out the ‘y’ of Deny and the ‘Ew’ of Ewald, there you have it… Denald.

It Needs to say that Deny who discovers such things.

Diatas adalah penjelasan dari Mas E. Sekarang saya yang akan menjelaskan dalam bahasa Indonesia biar lebih nyaman berceritanya *alasan, padahal ya memang alasan. Mbulet

Denald, sebuah nama singkatan yang sudah saya miliki sejak jaman masih memakai seragam putih biru. Saya menyukai Donald Duck sejak usia balita (menurut ibu), karena ibu selalu membelikan saya komik tersebut. Kalau kebanyakan orang tidak menyukai karakter Donald, saya justru kebalikannya. Saya menyukai dia karena gigih, meskipun selalu tidak beruntung. Entah mengapa, karakter Donald unik. Pada waktu itu, adalah masa dimana singkatan-singkatan nama menjadi tenar dikota tempat saya tinggal. Saya menciptakan Denald. Singkatan dari Deny Donald. Lucu kalau diingat lagi sekarang. Bagaimana bisa saya tergila-gila dengan Donald sampai membuat singkatan nama dari karakter yang tidak nyata.

Setelahnya, masa dimana saya mempunyai alamat email untuk pertama kali. Dan saya menggunakan unsur Denald. Akun Twitter saya Denald, dan beberapa akun dunia maya lainnya juga menggunakan Denald. Bahkan, saat pertama pertama bertemu suami, saya menggunakan nama Denald. Mas E sampai takjub, bagaimana bisa saya serius mengagumi tokoh kartun

Setelah dilamar Mas E, saya baru tersadar akan satu hal. Kalau dulu Denald adalah Deny Donald, dimasa kini dan nanti Denald menjadi Deny Ewald. Saya tidak pernah percaya dengan namanya kebetulan. Semua sudah disiapkan Tuhan dan dipertemukan pada saat yang tepat.

Dan sekarang Mas E membuatkan saya blog dengan nama Denald. Jadi blog ini adalah milik kami berdua. Tapi pada akhirnya saya juga yang aktif mengisi blog ini.

Begitulah asal usul nama Denald ^^. Lalu, punyakah kamu nama lain yang kamu ciptakan sendiri selain nama asli? Mari berbagi disini 🙂

-Denald-